Jakarta - Smartphone semakin pintar saja, tak terkecuali iPhone. Gadget besutan Apple ini akan menjadi pengganti dompet sehingga Anda bisa melakukan pembayaran hanya dengan mengibaskan handset tersebut di depan sebuah alat sensor.
iPhone memang bukan yang pertama memperkenalkan teknologi ini, sebelumnya sudah ada beberapa model pembayaran yang menggunakan sistem serupa, namun masih terbatas pada produk tertentu.
Sebuah laporan yang dilansir AOL News dan dikutip detikINET, Minggu (27/01/2011), iPhone atau iPad terbaru digosipkan akan dilengkapi chip Near Field Communication (NFC).
Ya, teknologi NFC inilah yang memungkinkan iPhone bisa dimanfaatkan sebagai alat pembayaran. Di negara-negara maju, konsep sepertinya sudah cukup akrab di telinga publik. Contohnya, menggerakkan sebuah kartu di depan alat sensor saat akan melakukan pembayaran bahan bakar kendaraan bermotor.
Teknologi serupa NEC memang sudah pernah digunakan di perangkat lain. Namun jika Apple telah mengadopsinya ke dalam perangkat-perangkatnya, para analis memperkirakan ini akan membuat sebuah perubahan signifikan mengingat smartphone sepopuler iPhone sangat mungkin menciptakan tren baru.
Sumber: detikNET
WHAT'S NEW?
Loading...
0 comments:
Post a Comment